Virus merupakan ancaman yang sangat berbahaya bagi komputer. Sebab virus dapat menghilangkan data bahkan sampai merusak perangkat
komputer secara permanen. Sayang sekali bukan apabila komputer kita rusak hanya karena virus yang disebabkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Untuk itu sangat penting bagi kita untuk menjaga komputer, cara untuk menjaganya pun sangat beragam misalnya dengan menginstal antivirus tentu
merupakan hal yang umum karena hampir semua komputer atau laptop pasti sudah diinstalkan antivirus oleh para distributor. Namun sayang, antivirus memerlukan banyak memory komputer karena kita
begitu tinggi. Sehingga membuat performa komputer kita menjadi lambat.
Oleh karena itu kali ini admin membuat artikel bagaimana caranya agar menjaga/mem-proteksi komputer kita atau laptop kita tanpa harus menginstal antivirus. Hal ini sangat bermanfaat bagi kalian yang memiliki komputer ataupun laptop dengan spesifikasi rendah.
Cara proteksi komputer tanpa antivirus, yaitu
dengan mengunci akses write pada hard disk. Langkah-langkahnya yaitu :
Langkah 1
Buka "Command Prompt" dengan "Run as
Administrator".
Langkah 2
Ketikan "DiskPart" lalu tekan "Enter".
Langkah 3
Kemudian ketikan "List Volume" dan tekan kembali
"Enter".
Langkah 4
Pilih hard disk yang akan diproteksi berdasarkan pilihan
volume sebelum ini. Misal disini Jaka ingin memproteksi hard disk D. Maka
ketikan "Select Volume 4" dan tekan "Enter", lalu ketikan
"Attribute Volume Set ReadOnly" dan tekan "Enter" lagi.
Selesai.
Cara ini memang sangat efektif dan ringan pastinya, namun
tetap memiliki kelemahan. Kelemahan tersebut yaitu kamu jadi tidak bisa mengisi
data pada hard disk kamu. Namun dijamin baik virus, spyware, malware, ransomware, trojan dan
lain-lain tidak akan menginfeksi komputer kalian.
Cukup sekian saja artikel admin kali ini terima kasih atas kunjunganya semoga bermanfaat. Selamat mencoba!
0 Komentar untuk " Cara Proteksi Komputer Tanpa Antivirus"